Sabtu, 18 Mei 2024

Memasuki Musim Penghujan, Wako Dumai, Minta Masyarakat Galakan Goro di Lingkungan

Administrator - Kamis, 28 Desember 2023 11:10 WIB
Memasuki Musim Penghujan, Wako Dumai, Minta Masyarakat Galakan Goro di Lingkungan
(suarawarta.com)
Untuk memberikan semangat kepada masyarakat, Wali kota Dumai, Paisal langsung memimpin gotong royong (Goro) di jalan HR. Soebrantas, pada Kamis (28/12/2023)‎, yang diikuti seluruh ASN dan honorer di lokasi tersebut.

Suarawarta.com -DUMAI- Memasuki musim penghujan, Wali kota Dumai, Paisal mengajak seluruh masyarakat Dumai, untuk membuang sampah rumah tangga di tempat yang telah disediakan oleh pemerintah kota Dumai.

Baca Juga:

Ajakan tidak membuang sampah ‎sembarang ini bukan tanpa sebab, pasalnya wali kota Dumai, Paisal masih saja mendapati sampah berserakan, terlebih saat banjir melanda Dumai.

Bahkan, untuk memberikan semangat kepada masyarakat, Wali kota Dumai, Paisal langsung memimpin gotong royong (Goro) di jalan HR. Soebrantas, pada Kamis (28/12/2023)‎, yang diikuti seluruh ASN dan honorer di lokasi tersebut.

Disela sela Goro, Paisal mengungkapkan, ketika pembersihan drainase, petugas dilapangan masih banyak menemukan sampah rumah tangga yang dibuang di parit, bahkan menyebabkan penyumbatan-penyumbatan aliran air.

"Ini kan kita masuk di musim penghujan, tentunya drainase wajib bersih dan lancar, sehingga aliran air itu bisa lancar, sehingga bisa mencegah terjadinya banjir di suatu kawasan, kalau banyak drainase yang tersumbat akibat tumpukan sampah, tentunya banjir akan mudah terjadi jika air hujan tinggi," katanya, Kamis (28/12/2023).

Bukan hanya ajakan tidak membuang sampah sembarangan, Paisal juga mengajak seluruh masyarakat terutama di lingkungan RT untuk gencar melaksanakan Gotong Royong di lingkungannya.

Menurutnya, dengan gencarnya masyarakat bergotong royong lingkungan akan menjadi bersih, dan jika bersih maka air hujan dapat mengalir dengan lancar.

Paisal mengintruksikan kepada seluruh Camat dan Lurah di kota Dumai, terutama Lurah dan camat yang kawasannya sering dilanda Banjir untuk lebih gencar lagi bergotong royong, minimal satu pekan satu kali, dimusim penghujan ini.

"Mari bekerjasama dalam menjaga kebersihan lingkungan, dengan bergotong royong dan tidak membuang sampah sembarangan apalagi di sungai dan drainase," pu‎ngkasnya

Sementara, Kepala Satuan ( Kasat)Pol PP Dumai, Yuda Paratama mengungkapkan dalam rangka penegakan Peraturan Daerah No 3 tahun 2021 tentang Pengelolaan Sampah bahwa Satpol PP siap mendukung dan akan berkolaborasi dengan dinas lingkungan hidup untuk melaksanakan penegakan perda tersebut.

Ia menambahkan, sebagaimana dibunyikan dalam peraturan daerah Kota Dumai nomor 3 tahun 2021 Pasal 24 "Setiap orang, Badan Hukum dalam pengelolaan sampah wajib mengurangi dan menangani sampah dengan cara yang berwawasan lingkungan."

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Administrator
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Kejari Dumai Buka Stand Konsultasi Hukum Gratis di Ramadhan Fest

Kejari Dumai Buka Stand Konsultasi Hukum Gratis di Ramadhan Fest

PT PAA Salurkan Beasiswa Kepada Siswa di SMKN 6 Dumai Melalui Program CSR Permata Cerdas

PT PAA Salurkan Beasiswa Kepada Siswa di SMKN 6 Dumai Melalui Program CSR Permata Cerdas

Kejari Dumai, PT KPI Unit Dumai dan PWI Salurkan Bantuan Untuk Warga Terdampak Banjir

Kejari Dumai, PT KPI Unit Dumai dan PWI Salurkan Bantuan Untuk Warga Terdampak Banjir

Pemko Dumai Datangkan Wali Band Untuk Masyarakat Dumai

Pemko Dumai Datangkan Wali Band Untuk Masyarakat Dumai

Kementerian Hukum dan HAM RI Memberikan Remisi Kepada Warga Binaan Rutan Kelas II B Dumai

Kementerian Hukum dan HAM RI Memberikan Remisi Kepada Warga Binaan Rutan Kelas II B Dumai

Pangkalan TNI AL Dumai Mengamankan 36 Orang PMI Non Prosedural

Pangkalan TNI AL Dumai Mengamankan 36 Orang PMI Non Prosedural

Komentar
Berita Terbaru